Forspoken, Judul Resmi untuk Project Athia Garapan Square Enix!


Project Athia adalah game yang sedang dikembangkan oleh Square Enix dan judul itu masih belum resmi. Sekarang mereka telah mengumumkan bahwa game ini akan berjudul Forspoken yang mana akan rilis untuk PS 5 dan PC.

Karakter utama dari game ini adalah Frey Holland yang pengisi suara yaitu Ella Balinska. Di video di bawah ini Ella mengungkapkan perannya dan memperkenalkan judul resmi dari project athia.



Dari video di atas kita bisa melihat bahwa game ini memiliki kualitas grafis yang memukau. Disini juga terlihat sekilas tentang gameplaynya. Terlihat seperti game open world RPG. Pergerakan dari karakter bernama Frey ini sangat bagus dan lincah. Kita juga bisa melihat karakter tersebut mengeluarkan skill-skill untuk melawan monster.

Cerita dari game ini masih belum jelas, mereka baru memberikan secuil bocoran mengenai ceritanya yaitu :

Di Forspoken, kalian akan memainkan karakter bernama Frey, dia memasuki Athia untuk pertama kalinya. Negeri baru ini sangat indah, tapi juga kejam dan mematikan.

Game ini direncanakan akan rilis pada tahun 2022.

Kita tunggu saja kabar lebih lanjut mengenai game Forspoken ini.

0 Comments

Post a Comment

Post a Comment (0)

Previous Post Next Post