Arti Nismo Di Mobil Nissan

Nissan merupakan salah satu perusahaan manufaktur otomotif terbaik di dunia asal Jepang. Nissan pertama kali didirikan oleh Kwaishinsa pada 1911. Perusahaan ini pertama kali dibuat dengan nama "Kwaishinsa Motor Car Works".

Nama  "Kwaishinsa Motor Car Works" mulai diubah menjadi Nissan pada tahun 1934. Perubahan ini dilakukan karena Yoshisuke Aikawa sebagai pemilik perusahaan induk Nihon Sangyo yang tertarik membeli lini produksi mobil kecilnya Kwaishinsa.

Dari Nihon Sangyo inilah nama Nissan muncul. Anda mempunyai mobil Nissan atau pernahkah anda melihat stiker "Nismo" di mobil Nissan tertentu?

Apa artinya? simak dibawah ini mengenai hal tersebut ya!

Arti Nismo Di Mobil Nissan

Nismo adalah singkatan dari Nissan Motorsport Internasional Co. Ltd. Nissan Motorsport ini lumrah dilihat saat anda melihat Nissan Skyline GTR kan? baik itu GTR lama atau GTR baru (EGOIST).

Apabila diperhatikan dengan seksama, huruf ‘O’ pada Nismo memiliki warna merah dan berbeda dengan huruf lainnya. ‘O’ merah ini melambangkan Oppama Works dan Omori Works.

Sejarah awalnya, sebuah workshop dan produsen mobil bernama Prince Motor Company. Pada tahun 1964 mulai mengembangkan mobil Nissan, memodifikasinya lalu ikut serta dalam kejuaraan balap mobil.

Dua tahun kemudian yaitu di 1966, Nissan membeli workshop Prince Motor tersebut. Prince Motor Company itu pun diubah menjadi 2 buah divisi performa, satu divisi bertugas sebagai pabrik dan satu divisi lainnya bertugas dalam perakitan sesuai permintaan pelanggan.

Kedua divisi tersebut bernama Oppama Works dan Omori Works (Yang saya sebutkan diatas tentang kenapa huruf "O" nya merah)Pada September 1984, Nissan memutuskan untuk menyatukan kedua divisi performa ini menjadi satu anak perusahaan. Lahirlah Nissan Motorsport Internasional Co. Ltd yang disingkat Nismo.

0 تعليقات

إرسال تعليق

Post a Comment (0)

أحدث أقدم